Javamifi Blog

Inilah Negara Inspirasi Film Frozen, Nyata dan Indah

JavaMifi – Siapa yang nggak tahu salah satu film Disney ini, yap Frozen yang disukai oleh berbagai kalangan remaja terutama anak-anak. Ternyata lokasi film Frozen ada di dunia nyata lho Globers.

Di Negara Norwegia yang menjadi inspirasi penggambaran lokasi film Frozen ini mempunyai pemandangan indah dan mempesona.

Dalam pembuatan suasana di film Frozen para animator bukan hanya membayangkan tempat akan dibuat jadi animasi. Para animator film Frozen juga mengunjungi Norwegia untuk melihat tempat yang bersalju, memiliki es, dan juga hutan.

Pastinya ada beberapa tempat di Norwegia  yang menjadi inspirasi penggambaran lokasi dan karakter film Frozen.

Baca Juga:

Liburan ke Thailand, Cobain Kuliner Khas Negeri Gajah ini

Intip Pesona Bernuansa Eropa di Kota Quebec Kanada

Jangan lewatkan, 3 Atraksi Populer di London

Pemilihan Norwegia sebagai inspirasi Frozen dapat dilihat dari geografis dan pemandangan Arandelle, negeri yang dipimpin Elsa. Menurut art director Frozen, Michael Giaimo, Arandelle merupakan perpaduan antara Trondheim, Bergen, desa dalam dongeng Balestrand, dan Oslo di Norwegia.

Arendal terletak di barat daya ibu kota Norwegia, Oslo. Dalam bahasa Norwegia, ‘Aren’ artinya elang, dan ‘delle’ berasal dari ‘dal’ yang berarti lembah.

 

Kastil Akershus

lokasi film frozen 1

Arsitektur dari bangunan-bangunan di Frozen juga memiliki kemiripan dengan bangunan asli di Norwegia seperti Kastil Akershus Fortress, Istana Stiftsgarden, hingga Gereja St. Olaf. Selain itu, para penggemar film Frozen juga kerap menyamakan Kerajaan Arandelle dengan Kota Arendal di Selatan Norwegia.

Dari pemandangan kotanya juga bisa kita lihat kalau Arendelle dan Arendal sama-sama dekat dengan sungai yang menjadi salah satu daya tarik utama kota ini.

Cuaca di Norwegia juga sangat mirip dengan film Frozen. Norwegia dekat dengan Kutub Utara, sehingga cuacanya sangat dingin hampir sepanjang tahun. Bahkan lokasi film frozen ini jadi banjir kedatangan para wisatawan lho.

Film ini menjadi film Disney yang paling laris hingga saat ini. Wajar saja karena alur cerita yang menarik hingga pembuatan animasi dan lokasi yang bagus dan membuat penonton terhibur.

 

Travel Wifi

Supaya liburanmu makin seru dan menyenangkan ketika bepergian ke Norwegia, pastinya butuh sewa travel wifi kan, Globers. Untuk koneksi internet luar negeri, selain paket roaming, sewa travel wifi dari Indonesia merupakan salah satu yang dapat menghemat cost karena bisa patungan atau tethering sampai 5 gadget. JavaMifi bisa jadi alternatif solusi buat sewa wifi (negara) karena selain keuntungan di atas, baterainya juga awet sampai 15 jam. Untuk sewa bisa langsung ke www.javamifi.com

Jangan lupa, untuk terus mengecek blog JavaMifi untuk aneka informasi seru seputar traveling lainnya dan untuk informasi lebih lanjut soal JavaMifi, bisa dibuka di situs JavaMifi. Have a safe flight Globers

Exit mobile version