JavaMifi – Pemerintah Korea Selatan baru-baru ini mengumumkan hal menggembirakan dimana visa korea gratis hingga Desember 2019. Kebijakan ini Pemerintah setempat ambil untuk menyambut ASEAN- Republic of Korea Commemorative Summit di Busan pada tanggal 25-26 November 2019.
Visa Korea gratis ini berlaku mulai pengajuan tanggal 1 Oktober hingga 31 Desember 2019 mendatang. Jenis visa yang berlaku yakni kunjungan singkat (C-3) atau single entry dengan masa waktu 90 hari. Selain Warga Negara Indonesia (WNI), warga negara anggota ASEAN lainnya juga mendapatkan visa Korea gratis ini.
Meskipun terbebas dari biaya 40 USD atau setara Rp 550 ribuan, kamu tetap harus membayar biaya administrasi Korea Visa Application Center (KVAC) yang bernilai Rp 196.000. Bagi kamu yang dekat-dekat ini mau ke Korea, lebih baik segera mengurusnya.
Pasalnya, pembuatan visa ini tidak instant atau langsung jadi. Masa proses visa Single Entry memakan waktu 6 hari kerja, sedangkan Multiple dan Group Visa memakan waktu 2 hari kerja. Masa berlaku visa gratis Korea ini 3 bulan setelah tanggal penerbitan. Dalam kurun waktu tersebut, visa dapat digunakan untuk mengunjungi Korea sesuai dengan tanggal rencana keberangkatan.
Perlu diketahui, Korea Selatan belakangan ini memang menjadi magnet bagi wisatawan Indonesia. Menurut data dari Kedutaan Besar Korea Selatan untuk Indonesia, jumlah visa yang diterbitkan angkanya selalu menanjak. Pada tahun 2018 kemarin, tercatat Kedubes Korsel telah menerbitkan 157.924 visa.
Bagi kamu yang mau mengajukan visa Korea gratis ini, Lokasi pengajuan permohonan visa Korea ini bisa dilakukan di Korea Visa Application Center, Lotte Shopping Avenue, Lantai 5, Jakarta. Jangan lupa persiapkan juga data diri yang diperlukan agar proses bisa lancar.
Adanya visa Korea gratis ini sejalan dengan program JavaMifi, Halo September. Bagi kamu yang memang ingin ke Korea selama periode visa Korea gratis, bisa memakai promo Halo September untuk mendapatkan Korea travel Wifi Internasional JavaMifi unlimited 5 Hari Hanya Rp 99.000.
Promo Halo September ini berlaku untuk keberangkatan kapanpun selama proses pemesanan dilakukan pada bulan September. Selain Korea, ada juga promo Jepang travel Wifi Internasional JavaMifi unlimited 5 Hari Hanya Rp 99.000, dan Singapura travel Wifi Internasional JavaMifi unlimited 3 hari hanya Rp 59.000.
tentunya dengan sewa JavaMifi di Korea, kamu tetap bisa berkomunikasi dengan keluarga dan kerabat agar tetap bisa terhubung dan eksis terus, Globers.
Untuk itu, ada baiknya kamu membawa traveling Wifi JavaMifi kemanapun kamu berpergian di Korea Selatan. Selain akses internetnya yang bisa diandalkan dan sudah mencakup lebih dari 160 negara, JavaMifi juga menyediakan paket traveling Wifi yang cukup murah dan dapat digunakan secara praktis.
Kamu bisa mengambil dan mengembalikan JavaMifi di 10 bandara, 7 kantor cabang JavaMifi, 20.000 minimart lebih. Kamu juga bisa mengambil dan mengembalikan melalui layanan pengantaran.
Untuk informasi lebih lengkap dan pemesanan, bisa dibuka di situs JavaMifi. dan membaca ulasan menarik lainnya di blog JavaMifi ya.