Eropa menyimpan keindahan kota-kota kecil yang menakjubkan yang selalu menarik minat untuk datang berkunjung. Apalagi letak Negara-negara di Eropa berdekatan dan ditunjang dengan transportasi nyaman sehingga mudah bepergian dari satu kota ke kota lain.
Kota-kota besar seperti London, Paris, Madrid, dan lain sebagainya, mungkin sudah umum dikunjungi. Namun, apakah Anda pernah mendengar nama Aalborg, Innsbruck, Canterburry? Nama-nama tersebut mungkin asing, tapi merupakan tempat layak dikunjungi.
Jika Anda berkesempatan datang ke Eropa, maka jangan hanya berkunjung ke kota besarnya saja. Coba kunjungi lokasi wisata daerah terpencil Eropa. Kami punya rekomendasi beberapa kota dengan pemandangan menakjubkan di Eropa yang dapat dikunjungi.
10 Kota Kecil yang Menakjubkan di Eropa
Berkunjung ke Eropa jangan hanya mengunjungi kota besar saja, karena sudah terlalu mainstream. Apalagi jika sudah pernah dikunjungi sebelumnya, membuat liburan terasa biasa saja.
Coba kunjungi beberapa kota kecil berikut ini untuk mendapatkan pengalaman baru menghabiskan waktu liburan:
1. Innsbruck, Austria
Salah satu kota kecil yang menakjubkan serta patut dikunjungi saat berada di Eropa adalah Innsbruck. Letaknya di Nordkette Alps sehingga menjadi tujuan wisata musim dingin, banyak orang berkunjung untuk menikmati olahraga musim dingin di Inssbruck.
Selain terkenal sebagai tempat melakukan olahraga musim dingun, Innsbruck juga memiliki toko menjual perhiasan dan batu Swarovski. Bisa mampir ke toko Swarovski dan membeli hadiah istimewa untuk orang terkasih.
2. Canterbury, Inggris
Datang ke Canterbury, Inggris, artinya mengunjungi salah satu situs warisan dunia UNESCO. Kota satu ini terkenal karena pernah menjadi latar sebuah buku terkenal, yaitu The Canterbury Tales karya Geoffrey Chaucer.
Dalam buku tersebut terdapat 24 cerita dengan latar kota kecil yang menakjubkan yaitu Canterbury. Anda bisa mengunjungi dan melihat latar tempat cerita yang ditulis selama 13 tahun tersebut (1387-1400).
Di dalam kota akan menemukan tokoh-tokoh berkostum, bahkan dapat menyewa kostum untuk dipakai berkeliling. Selain ada tokoh berkostum, juga banyak peziarah datang ke Canrerbury.
3. Aalborg, Denmark
Pilihan kota kecil yang menakjubkan berikutnya ada di Denmark, jaraknya sekitar 191 mil dari Kopenhagen tepatnya ke arah barat laut. Aalborg merupakan salah satu kota kecil dengan penduduk padat di semenangjung menghadap Laut Utara.
Selain bisa menikmati pemandangan Laut Utara, wisatawan bisa berkunjung ke Museum seni Modern Kunsten. Adapula Pusat Utzon, yaitu pusat kebudayaan meriah tepi pantai. Mengunjungi Aalborg paling asyik bersama keluarga atau para sahabat.
Tidak usah takut tidak bisa mengabadikan dan berbagi momen liburan di media sosial, karena dengan layanan JavaMifi Anda bisa selalu terkoneksi dengan internet. Ukurannya kecil sehingga mudah dibawa-bawa, juga tidak perlu registrasi setiap pindah negara.
4. Dinant, Belgia
Selanjutnya, mari berkunjung ke kota kecil yang menakjubkan Belgia. Ada Dinant, sebuah kota dalam kawasan Wallonia. Orang-orang Dinant menggunakan Bahasa Prancis untuk komunikasi sehari-hari, inilah keunikannya.
Kunjungi Benteng Dinant apabila Anda mendatangi kota tersebut. Untuk memasuki Benteng Dinant, wisatawan harus menaiki 408 anak tangga atau menggunakan kereta gantung, salah satu landmark terkenal dari Dinant.
Pemandangan Sungai Meuse juga sangat menakjubkan sehingga jangan sampai dilewatkan. Terdapat tempat penyewaan sepeda untuk wisatawan, bisa sewa dan dipakai berkeliling menikmati pemandangan.
Bersepeda mengelilingi banyak tempat bersama pasangan bisa jadi kegiatan liburan menyenangkan. Atau jika dilakukan bersama keluarga, dapat menjadi kenangan tidak terlupakan.
5. Liberec, Republik Ceko
Kota kecil yang menakjubkan Ceko satu ini mungkin belum banyak dikenal. Liberec merupakan sebuah tempat istimewa bagi wisatawan, karena menjadi satu-satunya lokasi di Republik Ceko untuk melihat harimau putih.
Kota yang terletak di sebelah utara Ceko ini hanya punya penduduk sekitar 100 ribu jiwa. Wisatawan dapat berkunjung ke Jablonec nad Nisou, bagian utara Liberec atau ke barat mengunjungi Ceska Lipa, keduanya memiliki pemandangan fantastis.
Anda dapat melihat langsung harimau putih yang langka dan membagikan momen tersebut melalui media sosial. Takut tidak punya koneksi internet? Jangan khawatir, selama menggunakan JavaMifi bisa terus terkoneksi ke internet meskipun berada di tempat terpencil.
Selain melihat harimau putih dan pemandangan alam yang cantik, Liberec juga bisa menjadi titik awal perjalanan menuju Gunung Jizera. Perjalanan satu hari ke Gunung Jizera akan memberikan pengalaman sangat menyenangkan.
6. Lappeenranta, Finlandia
Kkota kecil yang menakjubkan berikutnya adalah Lappeenranta, lokasinya di Finlandia. Anda hanya perlu menempuh jarak 19 mil dari perbatasan FInlandia-Rusia dan akan menemukan kota yang dulunya pusat perdagangan strategi Abad Pertengahan.
Lappeenranta memiliki Danau Saimaa, yaitu danau terbesar milik Finlandia. Danau ini dapat dijelajahi dengan naik kapal uap atau menaiki kayak, bisa jadi kegiatan seru bersama pasangan, teman, maupun keluarga.
7. Luzern, Swiss
Kota kecil yang menakjubkan di Negara Swiss ini memiliki banyak tempat dapat dieksplor. Misalnya mendaki Gunung Pilatus, melihat Museum Transportasi, atau berkunjung ke Monumen Singa, yaitu batu paling menyedihkan dan mengharukan di dunia.
Selain itu, juga dapat naik kapal pesiar untuk menjelajahi Danau Lucerne. Pokoknya, banyak kegiatan bisa dilakukan di destinasi wisata yang indah ini. Terutama bisa mengambil banyak foto diri maupun pemandangan indah dan tidak bisa ditemukan di tempat lain.
8. Nijmegen, Belanda
Mari berpindah ke Belanda, terdapat kota kecil yang menakjubkan bernama Nijmegen yaitu kota tertua di Belanda dan kaya akan sejarah. Jika ingin mengetahui detail sejarah kota ini, Anda dapat berkunjung ke Museum De Bastei.
Ada sebuah pawai unik yang bisa diikuti oleh wisatawan, yaitu Pawai Empat Hari Nijmegen atau dalam Bahasa Belanda disebut De Nijmeegse Vierdaagse. Pawai ini diadakan tiap Selasa pada minggu ketiga bulan Juni.
Pawai ini dikenal sebagai acara jalan kaki terbesar di dunia. Jadi, pada waktu tersebut Nijmegen akan sangat ramai karena wisatawan dari berbagai dunia datang untuk mengikuti pawai.
9. Nmes Kota Kecil yang Menakjubkan di Prancis
Ingin makan makanan enak di kota kecil yang menakjubkan yang memiliki banyak permata Romawi, pastikan datang ke Nmes, Prancis. Nmes merupakan kota yang memiliki Amfiteater dan Kuil Kuno Maison Carree.
Nmes disebut sebagai tempat berbudaya tinggi, sekaligus lokasi liburan menyenangkan, karena ada resor tepi laut, resor ski, dan desa-desa indah untuk dikunjungi.
Banyak hal bisa didapatkan di Nmes, Anda bisa jalan-jalan, makan enak, hingga berswafoto dan menguploadnya ke internet. Dengan jaringan multioperator JavaMifi, keluar negeri tidak perlu khawatir tidak ada koneksi internet. Jadi, bisa terus berbagi momen jalan-jalan di media sosial.
10. Norwich, Inggris
Rekomendasi kota kecil yang menakjubkan dari kami adalah Norwich, lokasinya di Inggris. Jika ingin merasakan berada di abad pertengahan, bisa datang ke Norwich, karena suasananya masih kental dengan zaman abad pertengahan.
Terdapat jalan-jalan berbatu, bangunan setengah kayu kuno, serta puncak menara Katedral Norman yang megah. Apalagi pemandangan gastronominya juga sangat mendukung pemandangan abad pertengahan meskipun telah berkembang ke modern.
Meskipun Anda melakukan perjalanan ke berbagai kota kecil di Eropa, tidak perlu takut kehilangan koneksi internet. Dengan menggunakan JavaMifi, Anda bisa selalu mengabadikan foto-foto liburan di akun sosial media bisa dilakukan kapan saja.
Dengan JavaMifi selalu bisa terkoneksi ke internet walaupun sedang berada di kota kecil yang menakjubkan Eropa, sebab menggunakan teknologi multioperator, tinggal nyalakan tombol “Power” dan langsung terkoneksi.