Simak Biaya Paket Haji Untuk Calon Jamaah Haji 2024

Ibadah yang baik adalah ibadah yang dilaksanakan jika mampu. Islam merupakan agama yang meringankan umatnya, bukan memperberat umatnya. Hal ini terlihat dari aturan untuk ibadah, contohnya shalat. Jika seorang Muslim tidak memungkin untuk berdiri melaksanakan sholat, maka bisa diganti dengan cara duduk, terlentang, atau dengan kedipan mata. 

Begitu juga dengan haji. Meski masuk ke dalam rukun Islam, haji boleh dilakukan oleh seorang Muslim jika mampu secara finansial, karena biaya haji sangat mahal dan memerlukan kondisi fisik yang baik. Di Indonesia sendiri terdapat tiga paket haji yaitu haji reguler, haji plus atau khusus, dan haji Furoda. Masing-masing paket haji memiliki fasilitas, waktu keberangkatan, dan harga yang berbeda-beda. Bagi Globers yang masih bingun atau ingin memilih paket haji yang sesuai, simak informasi berikut ini.

Daftar Paket Haji 2024

Paket Haji yang ada di Indonesia berdasarkan kebijakan pemerintah terdapat 3 diantaranya sebagai berikut :

Paket Haji Reguler

Haji reguler merupakan program resmi yang dikelola langsung oleh Pemerintah Republik Indonesia. Kebanyakan kuota haji dari Pemerintah Arab Saudi didominasi oleh jamaah haji yang berasal dari paket haji reguler. Haji reguler diselenggarakan oleh Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Agama Republik Indonesia kepada Direktorat Jenderal Penyelenggara Haji dan Umrah (Dirjen PHU). Simak tata cara ibadah haji 2024.

biaya paket haji

Paket haji reguler memiliki waktu tunggu yang sangat panjang. Pada haji reguler, masa tunggu untuk keberangkatan haji bisa mencapai 10-30 tahun. Hal ini dikarenakan banyaknya masyarakat Indonesia yang ingin melaksanakan haji. Untuk durasi waktu yang dihabiskan di tanah pada haji reguler paling lama sekitar 40 hari. Fasilitas yang didapatkan pada haji yaitu fasilitas standar berupa penginapan dengan jarak 2-5 kilometer dari Masjidil Haram dan tenda di Arafah dan Mina.

Untuk harga paket haji reguler sendiri berkisar antara Rp.40.000.000-Rp.50.000.000 rata-rata per jamaah tergantung embarkasi calon jamaah haji yang akan berangkat (sumber: CNBC)

Syarat Pendaftaran Haji Reguler

  1. Memiliki buku tabungan haji minimal Rp.25.000.000 untuk DP
  2. Mengisi Formulir SPPH (Surat Pendaftaran Pergi Haji) di Kantor Kementerian Agama
  3. Buku tabungan haji yang asli
  4. KTP asli
  5. KK asli
  6. Akte atau buku nikah
  7. Wajib hadir tanpa diwakilkan
  8. Mengetahui golongan darah
  9. Tidak memakai pakaian dinas
  10. Pakaian tidak berwarna putih
  11. Wanita wajib berjilbab
  12. Tidak berkaos

Cara Pendaftaran Haji Reguler

  1. Menyerahkan SPPH ke BPS BPIH (Bank Penerima Setoran Biaya Penyelenggara Ibadah Haji) untuk legalisir dan mendapat bukti setoran DP BPIH atau nomor porsi haji.
  2. Menyerahkan bukti setoran DP BPIH, lembar ketiga, keempat, dan kelima yang telah dilegalisir
  3. Fotokopi KTP 4 lembar
  4. Fotokopi KK 4 lembar
  5. Fotokopi akte atau buku nikah 2 lembar
  6. Fotokopi surat keterangan sehat dari Puskesmas 4 lemba
  7. Pas foto 3×4 sebanyak 4 lembar dan 4×6 sebanyak 2 lembar dengan background putih, tidak memakai kacamata, tidak memakai pakaian dinas, perempuan wajib memakai jilbab, dan tidak memakai baju putih atau jilbab warna putih.

Paket Haji Plus

 Sedangkan untuk haji atau haji khusus juga merupakan program haji resmi yang termasuk ke dalam kuota haji pemerintah Indonesia. Namun, haji plus memiliki fasilitas yang lebih baik dan waktu tunggu yang relatif lebih singkat. Paket haji plus atau yang biasa dikenal dengan ONH Plus ini diselenggarakan oleh badan hukum yang memiliki izin dan Menteri untuk melaksanakan ibadah haji khusus yang disebut Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK). Inilah jadwal keberangkatan haji 2024.

biaya paket haji

 Berbeda dengan haji reguler, masa waktu tunggu haji plus relatif lebih singkat yaitu sekitar 5-7 tahun. Untuk durasi haji di tanah suci, haji plus menghabiskan waktu yang lebih singkat yaitu sekitar 25 hari.Kemudian fasilitas yang didapatkan pada paket haji plus berupa penginapan yang lebih dekat dengan Masjidil Haram, tenda di Arafah dan Mina yang dilengkapi dengan kasur dan AC.

Untuk harga paket haji plus biaya minimalnya sebesar Rp.128.000.000 (sumber: Kumparan).

Syarat Pendaftaran Haji Plus

  1. Formulir pendaftaran
  2. Paspor asli dengan masa berlaku minimal 7 bulan
  3. Fotokopi KTP, KK, Akte kelahiran, dan surat nikah
  4. Pas foto dengan ukuran 3×4 sebanyak 30 lembar dan 4×6 sebanyak 15 lembar
  5. surat kuasa pemilihan PIHK
  6. Surat pernyataan waiting list
  7. Pembayaran DP sebesar USD 4.000 kepada Kementerian Agama untuk mendapatkan nomor porsi haji

Cara Pendaftaran Haji Plus

  1. Melakukan setoran awal ke rekening biro travel sesuai dengan biaya yang ditetapkan
  2. biro travel menyetorkan dana tersebut ke Kementerian Agama untuk mendapatkan nomor porsi antrian haji plus
  3. Setelah mendapatkan nomor porsi, calon jamaah harus menyerahkan seluruh dokumen yang diperlukan kepada biro travel
  4. Pelunasan biaya haji dilakukan sesuai dengan ketentuan dari masing-masing agen atau biro travel, seringkali berlangsung empat hingga enam bulan setelah pendaftaran

Paket Haji Furoda

Haji Furoda adalah program haji yang menggunakan visa haji furoda atau visa haji undangan resmi dari Kerajaan Arab Saudi, yang artinya mendapat kuota khusus dari Pemerintah Arab Saudi. Paket haji Furoda akan berangkat melalui Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) atau travel agent resmi yang terdaftar di Kementerian Agama Republik Indonesia. Pilih fast track untuk ibadah haji yang menyenangkan.

biaya paket haji

Berbeda dengan haji reguler dan haji plus yang harus menunggu beberapa tahun untuk berangkat haji, para jamaah haji Furoda akan berangkat di tahun yang sama saat menerima visa haji Furoda dari Pemerintah Arab Saudi. Sedangkan durasi waktu haji Furoda yang dihabiskan di Tanah Suci untuk berhaji memiliki durasi 16-24 hari dari keberangkatan hingga kepulangan. Haji Furoda juga memberikan fasilitas eksklusif, sama seperti haji plus. Hanya saja lebih mewah.

Untuk biaya paket haji Furoda saat ini yaitu sebesar Rp.295.000.000 (sumber: Kumparan).

Syarat Pendaftaran Haji Furoda

  1. Fotocopy akta lahir dan KTP
  2. Mengisi surat pernyataan
  3. Fotocopy buku nikah untuk pasangan suami istri
  4. Pas foto berwarna 3×4 sebanyak 20 lembar dengan latar putih
  5. Pas foto berwarna 4×6 sebanyak 15 lembar dengan latar putih
  6. Melunasi pembayaran DP
  7. Nama terdiri dari 3 suku kata
  8. Menyerahkan buku vaksin
  9. Melunasi seluruh sisa yang harus dilunasi pada saat mendapatkan Visa Mujamalah untuk Furoda sudah terbit

Cara Pendaftaran Haji Furoda

  1. Menghubungi agen atau marketing secara online untuk mendapatkan informasi detail tentang paket visa haji Furoda
  2. Melakukan pendaftaran online dan mengirim persyaratan dokumen yang dibutuhkan
  3. Melengkapi administrasi, calon jamaah mengirimkan dokumen yang dibutuhkan seperti KTP, KK, passport, dan lain-lain. Persyaratan dokumen dapat dilengkapi pada saat sebelum atau sesudah pendaftaran atau pembayaran uang muka
  4. Melakukan pembayaran uang muka
  5. Mengirim bukti pembayaran melalui agen atau marketing untuk diverifikasi
  6. Setelah pihak travel haji menerima uang pendaftaran, calon jamaah haji berhak mendapatkan tanda terima pembayaran uang muka
  7. Pihak travel nantinya akan melanjutkan dengan proses pendaftaran keberangkatan haji visa Furoda secara resmi dan melakukan pemberitahuan ke Kemenag
  8. Menunggu jadwal keberangkatan dari Kedutaan Arab Saudi melalui PIHK
  9. Jika sudah terbit, calon jamaah haji bisa dipastikan untuk berangkat haji tahun ini setelah melunasi kekurangan pembayaran

Jika Glober ingin berencana untuk melaksanakan ibadah haji untuk beberapa tahun ke depan atau tahun ini, Glober wajib mempersiapkan hal-hal penting seperti visa, passport, obat pribadi, dan data internet. Pilihlah provider internet yang dapat menangkap sinyal di Arab Saudi ketika melaksanakan ibadah haji.

Maka dari itu, gunakan e-SIM Haji. e-SIM Haji adalah solusi baru untuk para jamaah haji Indonesia yang membutuhkan konektivitas internet yang simpel dan mudah digunakan selama ibadah haji. Dengan memanfaatkan teknologi yang lebih modern, kamu akan mendapatkan pengalaman berupa kemudahan dalam menggunakan kartu SIM. Cukup scan QR Code dan internet langsung connect. Jadi, ketika menggunakan e-SIM, kamu tidak perlu repot mengganti kartu SIM atau berlangganan paket roaming yang rumit dan mahal. 

Untuk cara penggunaan e-SIM di Android dan iOS dapat dilihat di sini. Kamu juga bisa melihat 6 daftar handphone support e-SIM tahun 2024.

Selain itu, kelebihan e-SIM dari JavaMIfi yaitu bisa tethering hingga 1 devicetidak perlu repot mengisi data diri atau registrasikuota unlimitedjaminan 100% connect ketika tiba di Mekkah, memiliki sinyal stabil yang menjangkau hingga 200 lebih negara, dan bisa ditop-up.

Top up dapat dilakukan dengan cara menghubungi CS Sales JavaMifi. Cukup menyebutkan nomor order atau ICCID yang sudah terkirim via email lalu hubungi CS Sales JavaMifi, sehingga tidak perlu lagi membeli e-SIM yang baru.

Jika kamu mengalami kendala, kamu bisa menghubungi customer support yang siap siaga selama 24 jam. Kamu bisa mendapatkan e-SIM Haji JavaMifi melalui website, e-commerce, dan online travel agent mulai dari harga Rp.79.000 dan kuota internet hingga 25 GB. e-SIM Haji JavaMifi juga bisa didapatkan di offline store dan 3 bandara di Surabaya, Yogyakarta, dan Soekarno-Hatta.

Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi dari blog JavaMifi agar tidak ketinggalan informasi seputar tips & trik traveling, tempat wisata yang menarik, itinerary, dan informasi dari berbagai negara-negara di dunia. Have a safe flight Globers!

 

News

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *