Tips Tetap Sehat Saat Berpuasa Di tengah Pandemi

Bulan suci ramadhan telah hadir, pastinya tahun ini sangat berbeda karena kondisi yang memprihatinkan akibat virus COVID-19, akan tetapi kalian harus tetap sehat saat berpuasa dan fit. Kita akan berbagi tips untuk tetap sehat saat berpuasa di tengah pandemi ini.

Berikut tips untuk tetap sehat saat berpuasa di bulan ramadhan 1421 H

 

Pola Makan Sehat dan Bergizi

Disarankan untuk menjaga makanan yang sehat dan seimbang saat berbuka maupun sahur. Makanan bernutrisi termasuk sayur dan buah seperti kale, kangkung, kentang, wortel, apel, anggur, ubi, dll.

Makanan sehat bervitamin akan membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Sehingga kalian bisa tetap kuat menjalani ibadah puasa seharian dan tetap sehat terhindar dari infeksi dan penyakit.

Dan juga lengkapi dengan multivitamin. Multivitamin dapat menjadi pilihan bagi kamu yang ingin menjaga stamina tubuh selama berpuasa, apalagi jika kegiatan harian cukup padat. 

 

Olahraga Ringan

Untuk olahraga selama di rumah dianjurkan selama 30 menit setiap hari, namun kalian dapat menyesuaikan durasi, jadwal, dan jenis latihan apa yang cocok untuk puasa. Lebih baik olahraga daripada lanjut tidur di pagi hari habis sahur.

 

Kurma

Ada banyak alasan mengapa buah ini bagus untuk kesehatan. Kurma juga menyimpan berbagai macam vitamin yang berguna untuk tubuh. Nah buah satu ini pastinya jangan sampai ketinggalan ya saat bulan ramadhan.

 

Tidur yang cukup

Optimalkan waktu tidur selama 6–8 jam per hari saat bulan ramadhan ini dengan menyiasati tidur lebih cepat dari biasanya. Karena selama berpuasa, kamu harus bangun lebih awal untuk sahur.

 

Asupan Air Putih

Minum yang cukup juga menjadi salah satu cara menjaga stamina saat puasa, setara dengan 8-9 gelas sehari, diatur mulai dari buka hingga sahur.

Selama bulan puasa, kamu kadang lupa untuk mencukupi kebutuhan cairan tubuh. Padahal 80 persen tubuh kamu terdiri atas cairan, sehingga ketika asupan cairan berkurang tubuh akan mudah mengalami dehidrasi.

Selalu menjaga kebersihan dan rajin mencuci tangan dengan sabun dan memakai masker jika keluar rumah.

Di tengah kondisi yang sedang dilanda virus ini, kita harus tetap sehat saat berpuasa. Semoga tips di atas bermanfaat ya globers. Nah untuk kegiatan internet sehari-hari pastinya pakai JavaMifi selama #dirumahaja.

Jaminan Internet Tanpa Batas yang bisa kalian pakai mobile wifi dari JavaMifi sehingga bakal ON terus. Untuk paket sudah termasuk biaya sewa mobile Wifi dan kuota internet Unlimited tanpa batas lalu gratis pengirimannya di seluruh Indonesia. Mobile wifi dari JavaMifi juga tersedia paket harian, mingguan dan bulanan.

Semakin mudah karena bisa pakai JavaMifi di Indonesia dan internetan lancar langsung connect. Karena Javamifi selalu siap membantu untuk kamu mendapat pengalaman terbaik saat menggunakan JavaMifi. Yuk segera order dan nikmati kemudahannya untuk bebas internetan.

Dan pastinya, buat yang  ingin traveling ke luar negeri ngga lupa dong untuk tetap bawa JavaMifi. Dengan membawa travel WiFi JavaMifi, kamu tetap bisa berkomunikasi dengan lancar tanpa kendala baik itu di daerah perkotaan atau pinggiran.

Untuk informasi JavaMifi lebih lengkap bisa dibuka di situs JavaMifi. Jangan lupa, untuk informasi seputar traveling juga bisa dilihat di blog JavaMifi.

News, Tips & Trick

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *