Bukan hal mustahil untuk bisa liburan murah ke luar negeri, apalagi ini pertama kalinya untuk Anda. Jika mau berusaha, pasti bisa berangkat ke negara tertentu dengan biaya yang cukup murah. Asalkan mau melakukan persiapan jauh-jauh hari.
Mungkin ke negara terdekat dulu untuk merasakan naik pesawat ke negara tetangga. Karena negara terdekat, termasuk murah biaya yang harus dikeluarkan. Untuk itu, jangan pernah merasa takut untuk menjadi backpacker.
Sekarang informasi sangat mudah untuk dicari. Jadi, tidak mustahil bila Anda ada keinginan kuat liburan murah ke luar negeri. Berikut ini, kami akan memberikan tips untuk Anda semua agar pengeluaran bisa diminimalisir meski bepergian ke luar negeri.
Pilih Negara Tertentu untuk Liburan Murah ke Luar Negeri
Bayangan bila berlibur ke luar negeri, pasti mahal, belum lagi oleh-oleh untuk keluarga dan lainnya. Perlu uang saku yang banyak untuk bisa mewujudkan itu.
Tapi sebenarnya bayangan libur dengan biaya mahal ke luar negeri, sekarang sudah bisa dipatahkan. Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk bisa liburan murah ke luar negeri.
Salah satu caranya adalah dengan memilih negara tertentu. Jika Anda ingin pergi ke Amerika Serikat atau beberapa negara Eropa terkenal, memang perlu budget yang cukup tinggi.
Anda akan mengeluarkan banyak biaya jika tujuan negara yang dimaksud adalah negara dengan nilai mata uangnya tinggi. Maka dari itu, sebelum berlibur, cek mana negara tujuan yang memungkinkan pengeluarannya minim.
Berikut ini, kami akan memberikan 6 rekomendasi negara jika Anda ingin mencoba liburan murah ke luar negeri, yaitu :
1. India
Mungkin Anda merasa enggan untuk datang ke negara ini karena melihat street food India yang kurang bersih. Tapi yakinlah ada banyak tempat menarik di nagara ini dan cocok untuk liburan murah.
Makanan India juga cocok dengan lidah Indonesia. Bahkan harganya cukup murah, kisaran 20ribu rupiah. Dan dengan uang Rp 250.000 sudah bisa naik kereta cepat di India.
2. Kamboja
Beralih ke negara tetangga yang masih di Asia Tenggara. Kamboja memiliki beberapa tempat wisata yang sangat bagus. Jangan takut backpackeran ke sini karena penginapan di Kamboja bahkan ada yang mulai dari 50ribu rupiah saja.
Selain itu, biaya makan dan juga transportasi di Kamboja juga terbilang sangat murah, jadi akan hemat.
3. Vietnam
Masih berada di kawasan Asia Tenggara, Vietnam juga menjadi negara yang wajib dikunjungi jika ingin liburan murah.
Di Vietnam, ada banyak pantai indah. Negara ini juga memiliki garis pantai sepanjang 3.000 km. Anda bisa memilih mana pantai indah yang harus dikunjungi.
4. Yunani
Terdengar mustahil, tapi itu faktanya. Yunani adalah salah satu negara di Eropa yang cukup murah untuk dikunjungi. Di negara ini, Anda bisa menikmati bangunan arsitektur indah di zaman dulu.
Jangan khawatir, jika Anda sangat selektif, biaya akomodasi di Yunani juga cukup murah. Bahkan range nya bisa Rp200.000- Rp400.000 saja.
5. Mesir
Mesir juga sekarang menjadi negara yang menjadi list untuk liburan murah ke luar negeri. Di negara ini, Anda bisa melihat Piramida yang sangat terkenal itu.
Biaya hidup di negara ini cukup murah. Jika berlibur beberapa hari saja, pasti tidak menghabiskan banyak anggaran.
6. Argentina
Dan rekomendasi terakhir adalah Argentina. Negara kelahiran sang legenda, Lionel Messi ternyata cukup murah. Argentina sendiri letaknya di Amerika Latin.
Anda bisa menyewa tour guide dengan harga bersahabat di sini. Biaya akomodasinya juga tidak terlalu mahal.
Aktif Cari Promo untuk Tiket Pesawat dan Penginapan
Tips berikutnya yang harus Anda lakukan jika ingin liburan murah ke luar negeri adalah dengan aktif mencari promo. Kami beritahukan, jangan pernah berlibur di high session.
Maksudnya, Anda jangan berlibur saat musim liburan. Hal itu karena ada banyak wisatawan yang datang, harga akomodasi di sana juga akan naik. Tiket pesawat jarang ada yang promo. Sekali promo, akan cepat habis.
Ada dua cara yang bisa kalian lakukan jika ingin mendapatkan tiket promo. Pertama, Anda harus rajin-rajin mengecek travel fair baik online atau offline dari maskapai penerbangan. Biasanya memang mereka sudah menjadwalkan.
Kedua, rajin mengecek penawaran online travel agent. Karena setiap bulan pasti ada penawaran khusus. Anda jangan malas untuk mengecek.
Dan bila ingin lebih hemaT mengenai akomodasi di negara tertuju, cari alternatif penginapan selain hotel. Coba mencari hostel, homestay atau bahkan apartemen.
Biasanya ada apartemen yang disewakan dengan harga terjangkau. Bawa rombongan untuk bisa mendapatkan harga murah. Jika Anda backpacker-an, akomodasi liburan murah ke luar negeri bisa dengan backpacker lainnya. Jadi Anda menambah teman.
Persiapkan Dokumen dan Keperluan Penting Jauh-Jauh Hari
Jangan lupa untuk Anda yang ingin liburan murah ke luar negeri, harus persiapkan dokumen dan keperluan penting lainnya jauh-jauh hari. Jangan dilakukan dalam waktu dekat.
Apa saja dokumen penting yang harus disiapkan jauh-jauh hari sebelum berangkat? KTP, paspor, visa, SIM jika ingin mengendarai kendaraan di sana.
Untuk visa, Anda bisa lihat dulu negaranya. Karena ada beberapa negara yang mengijinkan wisatawan Indonesia yang datang tanpa harus menggunakan visa, contohnya Singapura, Maldives dan lainnya.
Lalu bagi Anda yang belum memiliki paspor harus membuatnya 3 bulan sebelum keberangkatan. Maka dari itu, membuat paspor harus jauh-jauh hari agar pengeluaran bisa diminimalisir.
Dan terakhir, untuk kepentingan lainnya agar bisa untuk dilakukan agar hemat saat liburan adalah menyusun itinerary liburan.
Jika Anda bergabung dengan agen perjalanan, mungkin sudah disusun jadwal perjalanannya. Tapi jika backpackeran, wajib menyusun sendiri agar saat liburan tidak membuang banyak waktu dan uang.
Atur Keuangan untuk Liburan Murah ke Luar Negeri
Kemudian tips selanjutnya adalah mengatur keuangan ketika berada di sana. Mungkin awal Anda mempersiapkan liburan, sudah berjanji tidak akan mengeluarkan biaya berlebih.
Tapi setelah berada di negara yang dituju, semua janjinya justru dilanggar oleh dirinya sendiri. Maka dari itu, tips ini akan sangat bagus untuk Anda ikuti.
Berlibur ke suatu negara memang mengasyikkan. Tapi jika ingin hemat, harus bisa menahan diri semaksimal mungkin, dan berikut tips mengatur keuangan ketika sudah ada di negara dituju :
1. Jangan membawa uang tunai terlalu banyak untuk ditukar.
2. Jangan sewa kendaraan, lebih baik menggunakan kendaraan umum saja. Perbanyak pula jalan kaki jika memang lokasi dituju cukup dekat.
3. Kemana-mana wajib membawa tumbler atau botol minum. Jadi, tidak terus-menerus beli air minum ketika haus di jalan.
4. Pilih makanan di pinggir jalan atau kedai yang terkenal murah, dan hindari makan di restoran mewah atau hotel bintang 5.
5. Hindari membeli oleh-oleh yang tidak diperlukan. Jika memang ingin membelinya, batasi dan jangan terlalu banyak.
Jika sekarang Anda sudah ada niatan untuk pergi ke luar negeri, cari negara terdekat terlebih dulu untuk merasakan pengalaman pertama kali. Asalkan ada niat yang tinggi, liburan murah ke luar negeri pasti bisa terwujud.