Sekarang smartphone sudah menjadi barang premier, bukan lagi sekunder atau tersier. Setiap harinya kita berinteraksi dengan smartphone kita. Dengan permintaan yang tinggi dari konsumen terkait spesifikasi yang dari tahun ke tahun semakin meningkat, kini perusahaan-perusahaan smartphone juga semakin meningkatkan teknologi pada smartphone buatannya.
Dari berbagai peningkatan inovasi yang dikembangkan, salah satu peningkatan inovasi yang dilakukan di bidang telekomunikasi yaitu e-SIM. Saat ini, sudah banyak sekali bertebaran smartphone dengan teknologi e-SIM. Jika kamu memiliki smartphone yang sudah support e-SIM dan masih bingung cara mengaktifkannya, simak cara aktivasi e-SIM dengan di Android dan iOS
Apa itu e-SIM?
Dalam sebuah handphone, terdapat kartu SIM. Kartu SIM adalah kartu dengan nomor telepon yang dipakai pemiliknya untuk kebutuhan komunikasi. Perkembangan kartu SIM dari era telepon genggam hingga smartphone mengalami perubahan yang signifikan. Perubahan yang paling terlihat yaitu ukuran kartu SIM yang semakin mengecil; dari mini, macro, micro, sampai nano SIM.
Seiring berjalannya waktu, spesifikasi smartphone yang semakin tinggi membutuhkan ruang yang lebih luas untuk menanamkan fitur-fitur modern di dalamnya. Maka, perubahan yang terjadi yaitu menghilangkan ruang untuk kartu SIM, lalu kartu SIM konvensional digantikan dengan e-SIM. e-SIM adalah SIM digital yang memungkinkan untuk mengaktifkan paket seluler dari operator tanpa menggunakan kartu SIM fisik. Dengan begitu, kamu bisa memasukan lebih dari 2 e-SIM dan tetap bisa menggunakan dua nomor telepon tanpa harus mengganti atau mencopot kartu SIM pribadi kamu.
Kelebihan Menggunakan e-SIM
Perkembangan teknologi dimaksudkan untuk membuat teknologi masa kini dapat menggantikan teknologi yang lalu dengan teknologi yang lebih baik dibandingkan sebelumnya, begitu juga dengan kartu SIM. Dibandingkan dengan kartu SIM konvensional, e-SIM memiliki kelebihan-kelebihan penting yang tidak dimiliki kartu SIM konvensional.
Jika kamu berencana untuk mengganti smartphone tahun ini, kamu dapat mempertimbangkan untuk mengganti smartphone yang memiliki fitur e-SIM di dalamnya. Dengan adanya fitur e-SIM dalam smartphone kamu, akan lebih dimudahkan dalam berkomunikasi, sekaligus menjadi ajang mencoba pengalaman baru dengan teknologi terkini. Maka tidak ada salahnya untuk mencoba beberapa kelebihan yang dimiliki e-SIM ini.
Beberapa kelebihan yang dimiliki e-SIM dapat dilihat berikut ini
1. Tidak Takut Hilang
Terkadang dalam kasus-kasus tertentu ketika sedang mengeluarkan kartu SIM, dalam beberapa kesempatan bisa hilang. Terlebih lagi, ukurang kartu SIM yang semakin kecil sehingga kemungkinan hilangnya lebih besar. Lain halnya jika kamu menggunakan e-SIM. Karena e-SIM sudah tertanam di dalam smartphone kamu.
Dengan menggunakan e-SIM, kamu tidak perlu khawatir untuk kehilangan kartu SIM lagi. Karena kartu e-SIM sudah langsung tertanam di dalam smartphone kamu dan meminimalisir hilangnya kartu SIM.
2. Bisa Menggunakan Banyak Nomor
Buat kamu yang sering bepergian ke luar negeri, pasti kamu tidak asing dengan pergantian kartu utama dengan kartu SIM lokal di negara tujuan yang kamu tuju. Beruntung jika smartphone yang kamu gunakan mendukung dual SIM. Namun, jika kamu menggunakan iPhone yang masih single SIM, pasti akan sangat merepotkan untuk mengganti kartu SIM utama dengan kartu SIM lokal di negara tujuan.
Dengan adanya e-SIM, kamu bisa memasukan 2 nomor SIM lebih dalam satu smartphone. Berkat teknologi e-SIM, kamu tetap bisa traveling tanpa harus repot mengganti kartu SIM utama dengan kartu SIM lokal.
3. Tidak Ada Kartu Fisik
Karena sifatnya yang digital, menjadikan e-SIM memiliki banyak kelebihan. Salah satunya yaitu tidak adanya kartu fisik. Seperti yang sudah diketahui, kartu SIM konvensional memiliki wujud fisik agar dapat dimasukan ke dalam handphone.
Sedangkan e-SIM tidak memiliki wujud fisik. Bentuknya yang digital menjadikan e-SIM dapat dipakai tanpa kartu.
4. Kuota Unlimited
Selain wujudnya yang digital, keuntungan lain yang dimiliki e-SIM traveling dibanding kartu SIM biasa yaitu kuotanya yang unlimited. Terkadang, saat traveling ke luar negeri, opsi para traveler ketika membutuhkan data internet yaitu mengganti kartu SIM mereka dengan SIM lokal atau menggunakan data roaming. Namun, ketika kamu memilih opsi data roaming, kamu harus siap-siap dengan tagihan yang bengkak karena penggunaan data internet yang terbatas.
Opsi yang tepat ketika pergi traveling ke luar negeri yaitu menggunakan e-SIM Traveling by JavaMifi. Dengan e-SIM traveling by JavaMifi, kamu tetap bisa menggunakan kartu SIM utama kamu dan tetap bisa mengakses internet dengan data internet dari operator e-SIM traveling. Dengan begitu, kamu bisa traveling dengan nyaman tanpa takut tagihan jebol.
5. Harga Lebih Terjangkau
Kelebihan terakhir yang dimiliki e-SIM dibandingkan dengan kartu SIM konvensional yaitu harganya yang lebih murah. Jika kamu traveling ke lebih dari satu negara tujuan, maka saat berpindah dari satu negara ke negara lain harus membeli kartu SIM lokal mereka. Hal itu tentu akan sangat merepotkan.
Akan lebih merepotkan lagi jika kamu memilih memakai data roaming. Jika kamu menggunakan data roaming dan kuota habis, kamu tetap bisa memakai internet, tapi selanjutnya kamu akan terkejut dengan tagihan internet yang membludak dikarenakan data roaming yang digunakan sudah habis. Dengan adanya e-SIM Traveling by JavaMifi dengan harga mulai Rp.39.000, kamu tetap bisa memakai kartu lebih dari satu negara tujuan, kuota yang lebih besar, serta harganya yang lebih terjangkau dibandingkan kartu SIM lokal dan data roaming.
Cara Aktivasi e-SIM di Android
Berbeda dengan kartu SIM konvensional, e-SIM tidak memerlukan alat tambahan seperti SIM ejector untuk memasukan kartu SIM ke dalam smartphone karena bentuknya yang sudah digital. Meski terdengar sangat canggih dan sulit untuk digunakan, sebenarnya untuk mengaktifkan e-SIM sangatlah mudah dibanding dengan kartu SIM konvensional.
Saat ini beberapa vendor smartphone Android terkenal sudah mulai memproduksi smartphone dengan teknologi e-SIM ini. Diantara merek smartphone Android terkenal tersebut yaitu Samsung, Vivo, Oppo, hingga Xiaomi memiliki lini produk smartphone yang sudah mendukung fitur e-SIM.
Bagi para pengguna Android, sebenarnya cara menggunakan e-SIM sangatlah mudah. Namun, sebelum itu pastika jika smartphone kamu sudah mendukung layanan e-SIM digital dan terhubung dengan jaringan internet ya Globers!
Berikut cara aktivasi e-SIM di Android.
- Buka menu pengaturan dan pilih koneksi. Pastikan jika ponsel kamu sudah terhubung dengan jaringan internet ketika akan mengaktifkan e-SIM.
- Selanjutnya pilih Pengelola Kartu SIM, setelah itu pilih tambahkan perangkat seluler.
- Secara otomatis smartphone akan mencari e-SIM. jika sudah terdeteksi, pilih menu “Tambahkan Menggunakan QR Code.”
- Jika sudah , kamu hanya perlu memindai QR Code yang ada di kartu perdana.
- Langkah terakhir, klik “Tambahkan paket seluler baru” dan pilih “Aktivasi paket seluler baru.”
Cara Aktivasi e-SIM di iOS
Berbeda dengan Android, Apple sudah memproduksi iPhone dengan teknologi lebih dahulu ketimbang Android sejak tahun 2019. Apple memang dikenal dengan produsen smartphone, khususnya iPhone yang gencar menanamkan teknologi canggih pada lini produknya. Dengan begitu, bagi para pengguna iOS bisa sedikit berbahagia karena kebanyakan smartphone iPhone saat ini sudah memiliki teknologi e-SIM ini.
Sebenarnya, cara aktivasi iOS dengan Android hampir sama. Kamu cukup pastikan iPhone yang kamu gunakan mendukung e-SIM. Pastikan iPhone yang sudah kamu miliki mendukung fitur e-SIM. iPhone yang sudah mendukung layanan e-SIM dimulai dari iPhone 11 hingga yang terakhir iPhone 15.
Berikut cara aktivasi e-SIM di iOS.
- Buka kamera dan pindai QR Code pada kartu perdana
- Setelah muncul pemberitahuan “Paket Seluler Terdeteksi” kamu hanya perlu pilih lanjutkan
- Setelah itu, pilih tambahkan paket seluler dan e-SIM akan mengirim kode konfirmasi. Jika sudah, masukan kode tersebut.
- Buka App Store dan install App Operator untuk membeli paket seluler
- Untuk beralih ke e-SIM, kamu perlu membuka menu pengaturan kemudian pilih seluler atau paket seluler. Setelah itu pilih paket yang ingin kamu gunakan
- Langkah terakhir pilih “Nyalakan Saluran Ini”
e-SIM Traveling JavaMifi
JavaMifi adalah global provider internet yang dapat digunakan ketika sedang berada di luar negeri. JavaMifi sudah menjangkau lebih dari 200 negara di seluruh dunia dengan menggunakan sinyal dari provider-provider terbaik dari masing-masing negara. JavaMIfi memiliki 100% connect guarantee saat tiba di negara tujuan. JavaMifi memberikan kuota unlimited untuk dinikmati di negara tujuan. Jika mengalami kendala, JavaMifi memberikan pelayanan terbaik dengan menghadirkan CS Support 24 jam.
Kini sudah hadir produk dari JavaMifi yaitu e-SIM Traveling by JavaMifi. Kelebihan yang dimiliki e-SIM Traveling by JavaMifi dibandingkan dengan kartu SIM, data roaming, maupun e-SIM dari provider lainnya yaitu bisa tethering hingga 1 device, kuota unlimited, jaminan 100% connect, coverage 200 negara lebih, dan CS Support 24 jam.
Inovasi e-SIM dari JavaMifi mampu memberikan kenyamanan bagi pengguna. Tak hanya praktis saat digunakan, fitur istimewa yang satu ini juga menjanjikan banyak sekali keuntungan. Setelah pengguna membeli dan melakukan aktivasi, layanan e-SIM akan aktif.
Teknologi SIM card digital memungkinkan kartu untuk bisa ditanam serta dipogram dalam perangkat smartphone. Jadi, para pengguna tidak perlu kerepotan melepas bagian slot perangkat seluler untuk memasukkan SIM card.
Terlebih lagi, e-SIM Traveling JavaMifi memang dikhususkan untuk digunakan ketika kamu sedang liburan ke luar negeri. Jadi, kamu bisa traveling dari satu negara ke negara lain karena e-SIM JavaMifi sudah menjangkau lebih dari 200 negara. Selain itu, e-SIM JavaMifi juga memberikan kuota unlimited sehingga kamu tidak perlu khawatir dengan kuota internet habis. Ditambah, ada jaminan 100% connect saat kamu tiba di negara tujuan untuk memastikan kamu mendapat sinyal ketika tiba di sana. Jika kamu masih mengalami kendala, kamu bisa menghubungi CS Support JavaMifi yang siap siaga selama 24 jam.
Dengan menggunakan e-SIM Traveling JavaMifi, kamu tidak perlu takut kehilangan SIM card, dapat menggunakan lebih dari 2 nomor, slot kartu SIM lebih lega, kuota yang unlimited, dan harganya yang lebih terjangkau dibandingkan dengan provider lain.
Kamu bisa mendapatkan e-SIM Traveling JavaMIfi melalui website, e-commerce, dan online travel agent. e-SIM JavaMifi juga bisa didapatkan di offline store dan 3 bandara di Surabaya, Yogyakarta, dan Soekarno-Hatta.
Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi dari blog JavaMifi agar tidak ketinggalan informasi seputar tips & trik traveling, tempat wisata yang menarik, itinerary, dan informasi dari berbagai negara-negara di dunia. Have a safe flight Globers!