JavaMifi – Kalian suka diving atau snorkeling globers ? Pilihan tepat untuk liburan ke tempat snorkeling atau diving yaitu The Great Barrier Reef Australia ini. Great Barrier Reef yang terletak di lepas pantai Queensland Australia merupakan kumpulan terumbu karang terbesar dunia.
Kalian bakal terpana dengan segala keindahan alam bawah lautnya, tak heran jika Great Barrier Reef Australia menjadi magnet bagi penyelam. Destinasi yang tepat bagi pencinta keindahan bawah laut.
Waktu terbaik untuk berkunjung dan melihat keindahan karang penghalang ini adalah sekitar bulan juni hingga agustus karena udaranya cukup “bersahabat” jika ingin menyelam. Great Barrier Reef ini juga memiliki kemiripan dengan gugusan karang yang ada di Raja Ampat lo globers.
Perlu kalian tahu wilayah The Great Barrier Reef Australia sangatlah luas, panjang dari spot petualangan sampai 2.300 meter dan sampai terlihat dari ruang angkasa. Wah begitu menakjubkan yaa. Untuk soal biota laut, ada beragam jenis dan spesies dari berbagai kelas sehingga mendapat julukan Hutan di bawah laut.
Alasannya adalah berbagai biota lautnya hidup dengan harmoni di hutan bawah laut tersebut. Kalian pasti akan dapat pengalaman yang berbeda saat diving di sini. The Great Barrier Reef Australia merupakan destinasi terpopuler di dunia bagi wisatawan.
Baca Juga:
Fakta Menarik Onsen, Pemandian Air Panas di Jepang
Destinasi Wisata Paling Rekomended di Singapura
Persiapkan Ini Sebelum Travelling ke London!
Ketika akan snorkeling atau menyelam scuba, pastikan menyaksikan semua yang ada di The Great Barrier Rief seperti terumbu karang, koral, berbagai biota laut, bahkan penyu laut. Petualang dan penyelam dengan penuh rasa penasaran ingin eksplorasi bisa mencoba scuba diving untuk melihat keindahan bawah laut lebih dalam.
The Great Barrier Reef Australia harus ada di list kalian, dijamin deh menjadi momen dan pengalaman yang tak terlupakan.
Travel Wifi
Agar perjalanan liburanmu menyenangkan pastinya kamu butuh travel wifi kan ? Dengan JavaMifi internetan di Australia lebih lancar, menjalin komunikasi dengan keluarga atau kerabat pun jadi lebih mudah.
Selain itu, dengan internet dari JavaMifi kamu tidak perlu lagi roaming yang bisa menguras budget kamu. JavaMifi juga sudah mencakup lebih dari 160 negara sehingga kamu lebih luwes dan fleksibel dalam menentukan destinasi yang ingin kamu tuju.
Jangan lupa, untuk terus mengecek blog JavaMifi untuk aneka informasi seru seputar traveling lainnya dan untuk informasi lebih lanjut soal JavaMifi, bisa dibuka di situs JavaMifi. Have a safe flight Globers