Simak Panduan Check-out dari Hotel

JavaMifi – Hotel menyediakan segala fasilitas yang disediakan seperti kasur yang empuk, bathup, beragam hiburan di saluran televisi, hingga hidangan makanannya. Bagi kalian yang suka traveling atau staycation, pastikan dahulu sebelum meninggalkan hotel untuk tetap memperhatikan barang-barang bawaan agar tak tertinggal. Ada beberapa tips check-out dari hotel.

Apa saja sih hal-hal yang harus diperhatikan sebelum meninggalkan hotel ? Berikut 4 tips check-out dari hotel yang harus kamu ketahui.

 

Tempat Tidur dan Lemari

Perhatikan setiap barang-barang yang ditaruh di laci atau meja rias dan pastikan agar tak tertinggal. Periksa juga disela-sela selimut atau kasur yang kamu tempati, siapa tahu ada barang penting yang tak sengaja terselip didalamnya. Buatlah kamar sedikit rapi, meskipun ada petugas yang membersihkan setidaknya ini merupakan salah satu etika yang baik saat meninggalkan hotel.

Kemasi barang-barang yang ada di lemari dan periksa kembali supaya tidak ada yang tertinggal.

 

Baca Juga:

Oleh-oleh Khas Malaysia untuk Teman dan Keluarga

Panduan Trip ke Negeri Seribu Candi Myanmar

Liburan ke Korea Selatan, Jangan Sampai Ketinggalan Festival Unik Ini!

 

Minibar

4 tips check-out dari Hotel 0

Banyak yang mengira mini bar ini fasilitas gratis yang disediakan oleh hotel. Untuk hal ini jika kamu mengambil salah satu snack atau minuman yang disediakan maka kamu wajib membayar dan hitunglah biaya pengeluarannya. Jangan mengambilnya kalau kamu tidak mempunyai budget yang cukup.

 

Kamar Mandi

4 tips check-out dari Hotel 0

Tempat yang paling krusial karena barang-barang personal seperti peralatan mandi, alat cukur ada di sana. Cek lagi jangan sampai ada yang tertinggal, lalu taruh handuk yang sudah dipakai di bathub atau tempat yang terpisah dari handuk bersih dan ini bisa membantu mereka untuk bekerja lebih efisien.

 

Chekout tepat waktu

4 tips check-out dari Hotel 0

Siapkan kunci kamar yang akan diberikan saat kamu checkout nanti dan jangan sampai hilang. Tinggalkan kamar hotel sesuai dengan jadwal yang ditentukan, jika kamu melebihi batas waktu checkout maka akan dikenakan denda. Biasanya pihak hotel akan memberikan toleransi waktu 30 menit. Itulah 4 tips check-out dari hotel dan  selalu pastikan barang bawaanmu agar tak tertinggal ya, Globers.

Internet Luar Negeri

Jangan lupa, ketika kamu melakukan traveling ke luar negeri selalu tenteng travel wifi JavaMifi. selalu membawa JavaMifi, kamu bisa mendapat akses internet yang bisa diandalkan. Selain itu, JavaMifi juga sudah mencakup lebih dari 160 negara.

Kamu bisa mengambil dan mengembalikan JavaMifi di 10 bandara, 7 kantor cabang JavaMifi,  20.000 minimart lebih. Kamu juga bisa mengambil dan mengembalikan melalui layanan pengantaran. Selain itu, JavaMifi menjadi satu-satunya travel wifi tanpa deposit di Indonesia.

Jangan lupa, untuk terus mengecek blog JavaMifi untuk aneka informasi seru seputar traveling lainnya dan untuk informasi lebih lanjut soal JavaMifi, bisa dibuka di situs JavaMifi. Have a safe flight Globers

 

Itinerary, Tips & Trick

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *